Cara Memasang Dudukan Plat Nomor Motor

Posted on

Cara Memasang Dudukan Plat Nomor Motor – Dan selain kegagahan bodi motor ban yang besar, klakson yang oke serta velg yang modelnya oke ada satu hal yang memang sangat simple dan sering kalian lupakan loh yakni dudukan plat nomor motor kalian.

Bagi sebagian orang pekerjaan ini bukanlah hal yang gampang karena memang apabila kalian tidak tahu caranya dengan detail kalian bisa saja melakukan hal-hal salah atau bahkan mungkin fatal terhadap dudukan plat nomor motor kalian, yang mana nantinya memberikan kesan tidak menarik pada bodi motor kalian.

Cara Memasang Dudukan Plat Nomor Motor

Dan selain kesan yang tidak menarik, akibat yang ditimbulkan jika memasang plat nomor sesuai dengan aturannya, maka kalian bisa saja loh ditilang sama pak polisi, karena memang pemasangan plat nomor ini harus sesuai dengan ketentuan yang telah ditetapkan.

Nah pada pembahasan kali ini, kami akan memberikan ulasan kepada kalian semua mengenai cara memasang dudukan plat nomor motor yang baik dan benar, tulisan ini diharapkan dapat bermanfaat bagi kalian yang kalian yang memang suka memodifikasi bagian-bagian dari motor kalian. Mari kalian simak ulasan berikut ini.

Sebelum kalian memasang dudukan plat nomor tersebut ada baiknya apabila kalian mempersiapkan peralatannya terlebih dahulu ya, adapun peralatan yang dibutuhkan dalam pemasangan dudukan plat motor tersebut ialah sebagai berikut:

Alat Dan Bahan Yang Digunakan Pemasangan Plat Nomor Motor

  • Cutter atau pisau potong
  • Kunci pas nomor 10
  • Selotip listrik berwarna hitam
  • Stiker transparan
  • Lem aika aibon
  • Kain lap yang bersih atau kanebo
  • Tentunya dudukan plat motor yang akan dipasang
Baca Juga :  Cara Setting Setelan Angin Karbu Vario 110 Biar Irit

Tahap Pengerjaan Pemasangan Plat Nomor Motor

Setelah peralatannya sudah dipersiapkan kita masuk ke tahap pengerjaan, adapun tahap pengerjaan dari pemasangan dudukan plat nomor motor tersebut ialah sebagai berikut:

 

  • Cara memasang dudukan plat nomor motor yang pertama yang harus kalian lakukan ialah membuka plat nomor kendaraan atau motor kalian. Bukalah dengan cara yang hati-hati agar tidak merusak bodi motor kalian yang, gunakanlah kunci pas nomor 10 yang sebelumnya sudah kalian sediakan untuk membuka plat nomor tersebut.
  • Kemudian bersihkan bagian bodi atau cat tempat yang akan kalian tempelkan platt nomor motor kalian, pastikan terbebas dari semua kotoran atau debu yang menempel di permukaannya dengan cara tepat dan detail seperti halnya cara membersihkan mesin motor yang perlu diberikan perhatian khusus.
  • Cara memasang dudukan plat nomor motor selanjutnya membersihkan fisiknya, sebaiknya bersihkanlah dengan menggunakan sabun khusus untuk membersihkan bodi motor, hal ini berfungsi agar kondisi motor kalian benar-benar kinclong.
  • Setelah kalian yakin sudah bersih, kemudian keringkan dengan menggunakan lap bersih atau kanebo. Lebih direkomendasikan menggunakan kanebo ya, karena daya resapnya lebih cepat dibandingkan dengan kain lap yang biasa, pastikan benar-benar kering ya.
  • Setelah kering, cabutlah backleading dengan cara menariknya, buka sekrupnya terlebih dahulu, jika memang sebelumnya terdapat sekrup. Bagi kalian yang tidak terlalu mengetahui atau tidak terlalu paham dengan proses ini, backleading kalian bisa kalian cabut secara langsung karena biasanya bagian dalamnya di kunci atau ditempelkan dengan clip.
  • Setelah itu, siapkan plat nomor yang akan kalian pasang pada bodi motor kalian.
  • Untuk mempercantik plat nomor motor kalian, maka sebaiknya tempelkan terlebih dahulu sticker transparan pada bodi motor sebesar atau seukuran dengan plat nomor motor kalian yang akan kalian pasang tersebut, hal ini berfungsi untuk membuat plat nomor yang akan kalian pasang nantinya terlihat rapi dan enak di pandang mata.
  • Dan selain itu untuk memperindah plat nomor motor kalian gunakanlah lampu acrylic pada bagian plat nomor motor kalian guna untuk memberikan cahaya pada malam hari.
  • Aplikasikan lem aibon yang tadi sudah kalian siapkan pada sticker di tempat-tempat double tape yang akan kalian tempelkan, setelah itu tunggulah beberapa saat sampai lem yang tadi sudah kalian gunakan sudah.
  • Langkah selanjutnya ialah buka double tape lalu masukkan kabel dari plat nomor motor kalian, pastikan kalian melakukannya dengan cukup dalam melalui lubang baut. Sebaiknya carilah posisi centering yang paling pas menurut kalian. Setelah kalian yakin sudah centering, kemudian tempelkan plat tersebut ke bagian bodi yang sudah kalian bersihkan tersebut.
  • Setelah itu kalian uji coba cengan menyalakan lampu senja terlebih dahulu, hal ini bertujuan untuk mengetes apakah plat nomor yang sudah kalian pasang tadi menggunakan sticker transparan dan lampu acrylic yang sebelumnya kalian aplikasikan di plat nomor motor kalian sudah terpasang dan terlihat rapi atau belum. Setelah itu cabutlah soketnya agar lampu penerang tidak akan nyala secara bersamaan dengan lampu yang terdapat di plat nomor motor kalian tersebut.
  • Kupas lah soket lampu senka menggunakan cuter yang tadi kalian siapkan, sebaiknya lakukanlah dengan perlahan-lahan dan dengan hati-hati ya, pastikan tidak ada kabel yang terputus.
  • Apabila kebetulan kabel yang diberikan dari lampu acrylic kalian terlalu panjang, sebaiknya kalian potong terlebih dahulu sesuai dengan ukuran plat nomor motor kalian, agar tidak terjadi gangguan dan agar terlihat rapi ketika sudah kalian pasang serta tidak menjadi penyebab lampu motor mati semua, sehingga malah menimbulkan masalah baru.
  • Setelah semuanya sudah terpasang dengan rapi, pastikan kembali kabel-kabel yang tadi kalian gunakan apakah sudah sesuai dengan posisinya masing-masing atau belum. Maksudnya ialah pastikan tata letaknya, apakah sudah sesuai dengan positid ke negatif atau negatif ke positif, pastikan kalian memasangnya dengan cara yang benar.
  • Langkah yang terakhir ialah langkah untuk pengapian, apabila kalian sudah merasa semua sudah oke, maka pasanglah kembali baut atau sekrup yang sebelumnya kalian buka dari bodi motor kalian yang mana tadi kalian buka untuk melepaskan plat nomor motor kalian.
  • Pastikan kalian memasangnya sesuai dengan posisi semula, apabila kalian merasa tidak yakin bagaimana cara pemasangannya, cobalah untuk membuka buku manualnya karena disana pasti kalian temui cara pemasangan baut tersebut.
  • Selesai sudah.
Baca Juga :  [Terbaru] Inilah Daftar Ukuran Diameter Piston Motor Honda Lengkap

Dapat diambil kesimpulan bahwa ulasan di atas mengenai cara memasang dudukan plat nomor motor, mungkin bisa kalian jadikan sebagai referensi dalam upaya membuat tampilan motor kalian menjadi lebih menarik lagi.

Demikianlah pembahasan mengenai Cara Memasang Dudukan Plat Nomor Motor semoga dengan adanya ulasan tersebut dapat berguna dan bermanfaat bagi kalian semua,, terima kasih banyak atas kunjungannya. 🙂 🙂 🙂