Modifikasi Honda CB150R Keren Dengan Kondom Swing Arm

Posted on

Modifikasi Honda CB150R Keren Dengan Kondom Swing Arm – Untuk pembahasan kali ini kami akan mengulas mengenai modifikasi Honda CB150R yang dimana menggunakan kondom pada swing arm.

Honda CB150R memang merupkan sepeda motor yang sangat luar biasa, sejak awal kemunculannya motor kelas 150cc kebanggaan dari Honda ini memang sudah banyak mendapat perhatian publik terutama pada bagian desain bodinya yang terbilang sangat gagah.

Modifikasi Honda CB150R

Nah buat kalian yang pemilik Honda CB150R yang merasa ingin membaut motor kesayangannya tampil lebih keren lagi, salah satu cara modifikasi sederhana yang dapat kalian lakukan ialah dengan memasang Kondom Swing Arm yang bisa membuat kaki-kaki Honda CB150R terlihat jadi lebih kokohm kalau begitu berikut ini informasi selengkapnya.

Tips Modifikasi Honda CB150R Keren Dengan Kondom Swing Arm

Untuk dipasaran sendiri sudah ada beberapa model, untuk harganya sendiri juga tidak terlalu mahal, berkisaran antara 400 hingga 500 ribuan, kalau KSA khusus Honda CB150 yang dibandrol dengan harga 500 ribuan, berbahan fiberglass, modelnya Yamaha M1.

Perbedaan KSA yang dijajakan CM ini dengan produk lain ialah modelnya terpisah “3 pieces”, sedangkan model lain, rata-rata satu pcs.

Tujuannya agar gampang saat dalam proses pemasangannya, selain itu saat ada orderan kirim ke luar kota, untuk biayanya lebih murah, karena lebih ringkas.

Kalau model utuh, maka tempat dan ongkos kirimnya lebih mahal tiga kali lipat. Penasaran seperti apa wujudnya kalau sudah terpasang..?? Berikut ini cara dalam pemasangannya:

Baca Juga :  Kumpulan Ide Modifikasi Vario 150 Warna Hitam Terbaru

  • Untuk hal ini paketnya sendiri, harganya berkisar Rp 500 ribuan dan untuk pilihan warnanya sendiri ada banyak pilihan sesuai dengan warna standar motor.
  • Untuk langkah awal, dengan melepas 2 baut pengikat tutup rantai originalnya, dilanjutkan dengan pasang cover arm sisi kiri yang diikat menggunakan 2 baut tutup rantai.
  • Nah untuk sisi kanannya, sebelumnya mesti dengan lepas footstep dengan menggunakan kunci L 6 terlebih dulu, tujuannya suapaya cover arm sisi kanan yang digabung dengan spakbor kolong lebih mudah. Karena peranti ini diikat menyatu dengan dua baut braket slang rem belakang.
  • Kalau cover arm sisi kanan dan spakbor kolong sudah terikat dengan 2 baut, tinggal sambung cover arm kiri dan kanan di bagian bawah, menggunakan mur baut.

Demikianlah pembahasan mengenai Modifikasi Honda CB150R Keren Dengan Kondom Swing Arm semoga dengan adanya ulasan tersebut dapat berguna dan bermanfaat bagi anda semua, terima kasih banyak atas kunjungannya. 🙂 🙂 🙂